Bingung Ingin Investasi Emas UBS Atau Antam? Ketahui Perbedaannya Disini

 

Emas Ubs

Dewasa ini, laporan KSEI menyebutkan bahwa masyarakat Indonesia mulai melek finansial. Masyarakat mulai mencoba untuk menggunakan instrumen investasi yang sesuai dengan profil risiko dan kebutuhan finansial. Salah satunya adalah investasi emas. Meski demikian, beberapa masyarakat masih ada yang bingung dengan pemilihan emas ubs dan Antam. Yuk simak ulasannya disini.


Mengenal Jenis-Jenis Emas


Sebelum memilih emas sebagai instrumen investasi, alangkah baiknya jika anda mengenal jenis emas yang diperjualbelikan di Indonesia. Kedua jenis emas tersebut yaitu UBS dan Antam. Lazimnya, perbedaan umum dari kedua jenis emas ini berasal dari perbedaan perusahaan yang memproduksi dan mengeluarkan emas.


Lazimnya, emas antam merupakan jenis emas yang diproduksi oleh perusahaan Bernama PT Aneka Tambang Tbk yang telah berdiri sejak tahun 1968. Singkatan dari nama perusahaan tersebutlah yang dijadikan nama jenis emas ini. Meski demikian, hasil produksi perusahaan ini menghasilkan emas paling dipercaya karena sudah diproduksi sejak lama.


Selanjutnya, keberadaan nama jenis emas UBS juga berasal dari singkatan nama perusahaan yang memproduksinya. Perusahaan ini bersama PT Untung Bersama Sejahtera atau UBS. Perusahaan yang baru saja memulai bisnis sejak 1981 ini termasuk perusahaan swasta yang bergerak di industri pembuatan perhiasan dari emas.


Perbedaan Jenis Emas Antam dan UBS


Emas Antam maupun UBS tentu memiliki perbedaan yang sangat signifikan. Terlebih lagi jenis emas ini diproduksi oleh 2 perusahaan yang berbeda di Indonesia. Pasalnya, hal paling kentara yang membedakan kedua jenis emas ini adalah bentuk fisik yang bisa dilihat dari ukuran atau berat emas yang dikeluarkan oleh perusahaan.


Emas antam umumnya mengeluarkan produk dengan ragam ukuran mulai dari 0,5 gr, 1 gr, 2 gr, 2,5 gr, 3 gr, 4 gr, 5 gr, 25 gr, 50 gr, 100 gr hingga 1000 gr atau 1 kg. Sebaliknya, emas UBS juga menghadirkan ragam ukuran mulai dari 0,5 gr, 1 gr, 2 gr, 3 gr, 4 gr, 5 gr, 10 gr, 25 gr, 50 gr dan 100 gr. Kedua jenis emas ini memiliki kadar emas yang sama sebanyak 99,99%.


Meski demikian, emas jenis UBS biasanya dihadirkan dengan dimensi yang lebih besar sehingga lebih menarik untuk dikoleksi. UBS juga menyediakan waktu pemesanan yang lebih singkat. Pasalnya, anda perlu menunggu waktu kurang lebih satu bulan jika ingin mencetak jenis emas antam.


Emas jenis Antam dan UBS sebagai instrumen investasi telah dijamin dengan sertifikat yang aman. Namun kedua jenis emas ini memiliki bentuk sertifikat yang berbeda. Emas Antam umumnya menghadirkan sertifikat LBMA (London Bullion Market Association) yang menyatu dengan kemasan atau terpisah. Tak ayal jika emas ini bisa dipasarkan ke negara dan seluruh dunia.


Sebaliknya, emas UBS hanya menghadirkan sertifikat nasional dari perusahaan UBS sendiri. Perusahaan ini menyuguhkan jenis sertifikat yang berbeda dan disesuaikan dengan ukura berat emas. Meski demikian, anda tidak perlu khawatir karena emas jenis UBS tetap bisa diperjualbelikan di pasar negara Indonesia.


Kedua jenis emas ini juga memiliki harga yang cukup fluktuatif karena berbagai faktor pendukung. Jika dibedah, emas jenis antam umumnya memiliki harga yang jauh lebih tinggi dibandingkan dengan UBS. Namun hal ini tidak memiliki pengaruh yang kuat terhadap keuntungan yang bisa anda peroleh ketika berinvestasi emas.


Sebagai produk yang banyak diminati sejak dulu, emas merupakan salah satu jenis instrumen investasi yang tetap eksis di pasaran. Pemilihan emas antam maupun UBS bisa disesuaikan dengan profil risiko dan kebutuhan finansial. Begitu pula, anda bisa memilih jenis investasi emas ini setelah mempertimbangkan perbedaannya.


4 Cara Ampuh Menangani Skoliosis, Tanpa Operasi

Menyembuhkan Skoliosis

 

Penanganan Skoliosis Tanpa Bedah atau operasi menjadi pilihan banyak orang yang mengalami penyakit ini. Hal ini karena pembedahan biasanya lebih beresiko dan membutuhkan biaya yang tinggi.


Tidak hanya itu, pembedahan juga biasanya dilakukan jika memang benar-benar dibutuhkan. Seperti saat kurva Skoliosis tumbuh sa ngat cepat dan susah untuk diatasi secara alami.


Ada banyak cara alami yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi Skoliosis. Mulai dari berjemur hingga pemijatan, Anda tinggal menentukannya sendiri. Namun disini saya akan merangkum 4 cara menangani skoliosis tanpa operasi yang bisa Anda coba.


Cara Menangani Skoliosis Tanpa Operasi


Adapun 4 cara untuk mengatasi skoliosis tanpa operasi yaitu :


1. Berjemur

Manfaat berjemur cukup baik kesehatan tubuh, salah satunya untuk mengobati penyakit tulang seperti skoliosis. Mengapa demikian?


Hal ini karena penyakit skoliosis biasanya disebabkan karena kekurangan vitamin D3. Nah, Vitamin D3 ini salah satunya dapat diperoleh dari sinar matahari. 


Bahkan sinar matahari dianggap sebagai sumber vitamin D3 yang jauh lebih besar daripada vitamin D3 dari makanan. Dengan kata lain, manfaat berjemur sangat besar untuk skoliosis.


Jadi Anda bisa mencoba metode ini untuk mengobati penyakit skoliosis Anda ya. Dimana aktivitas berjemur yang disarankan yaitu di pagi hari pada pukul 9 selama 10-15 menit.


2. Terapi dan Latihan Fisik

Terapi skoliosis dalam bentuk latihan fisik ini dapat berupa yoga, pilates, dan peregangan. Dimana tujuan dari terapi dengan bentuk latihan fisik ini yaitu untuk meningkatkan fleksibilitas sendi, mengurangi nyeri dan menguatkan tulang.


Ada beberapa bentuk gerakan yoga untuk mengobati skoliosis. Salah satunya yaitu Pelvic tilt. Gerakannya yaitu dengan tidur terlentang, sambil lutut ditekuk dan telapak kaki menyentuh lantai. Punggung diratakan hingga menyentuh lantai, sambil mengencangkan otot disekitar perut dan bokong. 


Kemudian tahan selama 5 detik. Anda bisa mengulangi gerakan ini 10 kali setiap setnya. Kalau bisa, Anda bisa melakukan ini 2 set per hari ya.


3. Bracing

Bracing merupakan pengobatan tulang belakang yang menggunakan alat penyangga. Dimana alat penyangga ini dipasang di sepanjang punggung.


Hal ini bertujuan agar kelengkungan tulang punggung tidak semakin parah. Bracing ini dipakai secara rutin ya, agar skoliosis Anda dapat segera sembuh..


4. Pijat oleh Ahli Ortopedi

Untuk mengobati penyakit skoliosis ini, Anda juga bisa mencoba metode pijat. Namun, pemijatan ini tidak boleh sembarang, harus dilakukan oleh ahlinya ya.


Hal ini karena, jika pemijatannya salah, maka bisa-bisa malah akan menambah penyakit baru. Jadi, Anda bisa menghubungi ahli ortopedi yang tahu teknik memijat yang benar ya, untuk membantu mengatasi penyakit Anda.


Sudah Tahu Cara Menangani Skoliosis secara Alami?


Setelah Mengetahui 4 cara menangani skoliosis tersebut. Anda bisa langsung menerapkannya sendiri ya. Apapun pilihan pengobatan yang Anda ambil, sebaiknya selalu konsultasikan pada dokter ahli ya!

Pindai Kode QR untuk Terhubung ke Jaringan WiFi Secara Instan

 

Kode QR Wifi

Pindai Kode QR untuk Terhubung ke Jaringan WiFi Secara Instan - Pelajari cara memindai Kode QR WiFi dari smartphone atau tablet untuk terhubung ke jaringan WiFi untuk mengakses internet.


Berbagi kata sandi panjang yang menyulitkan pengguna untuk mengetik atau meminta pelanggan untuk menghubungi staf untuk mengambil kata sandi adalah kebalikan dari pengalaman pelanggan yang baik. Mengingat smartphone terbaru dilengkapi dengan pemindai kode QR beralih ke WiFi QR Codes untuk terhubung ke internet menjadi mudah, efisien, dan tidak memakan waktu lama. 


Kode QR WiFi menghilangkan kebutuhan untuk mengetikkan kata sandi yang panjang dan sulit dieja, lebih lanjut mengurangi proses berbagi dan menghubungkan pelanggan dan tamu ke internet, membuat bisnis lebih mampu, dapat dipercaya, dan ramah pelanggan. Nah untuk itu Anda bisa kunjungi  Gravityevos untuk info penting lainnya.


Apa itu Kode QR WiFi?

Kode QR WiFi memungkinkan Anda terhubung ke internet dengan memindai Kode QR WiFi yang ditetapkan dengan bantuan smartphone melalui kameranya atau aplikasi pemindai Kode QR pihak ketiga tanpa perlu mengetikkan kata sandi. .  


Mengapa Anda memerlukan Kode QR WiFi?

Kode QR WiFi adalah cara mudah untuk mengakses internet dengan menghubungkan ke jaringan WiFi dengan memindai Kode QR dari ponsel cerdas atau tablet apa pun. 


Dengan bantuan generator Kode QR online, Anda dapat membuat Kode QR WiFi dengan mudah yang terhubung ke internet secara otomatis saat dipindai. Cukup cetak Kode QR WiFi dan biarkan di area umum agar para tamu dapat dengan cepat memindai dan terhubung ke jaringan. 


Di mana Anda dapat menggunakan Kode QR WiFi?


1. Ruang publik 

Sebagian besar kota di seluruh dunia memiliki koneksi WiFi komunitas gratis bagi publik untuk mengakses internet dengan mudah. Fasilitas ini memungkinkan wisatawan, daerah, dan bagian publik lainnya untuk terhubung ke jaringan WiFi tanpa mencari kata sandi. Dengan menyematkan Kode QR WiFi secara berkala di seluruh ruang, orang cukup memindai Kode QR untuk terhubung ke jaringan tanpa menanyakan kata sandi. 


2. Restoran 

Salah satu masalah paling umum di restoran adalah meminta kata sandi WiFi kepada pelayan. Permudah tamu Anda dengan menempatkan WiFi QR Codes di meja, jendela, dan bahkan di menu sehingga tamu dapat dengan mudah memindai WiFi QR Code untuk terhubung ke internet. 


3. Rumah Sakit 

Tidak ada yang lebih membuat frustrasi daripada menunggu hasil tes di rumah sakit yang memiliki penerimaan jaringan seluler yang buruk. Sematkan Kode QR WiFi di titik-titik yang terlihat di rumah sakit dan klinik sehingga pasien dan pengunjung mereka dapat memindai Kode QR untuk terhubung ke WiFi dengan mudah. 


4. Ruang kantor

Mempertimbangkan besarnya ruang kantor dan jumlah orang yang mengunjungi area tersebut, Kode QR WiFi harus ditempatkan setiap beberapa meter, sehingga seseorang tidak perlu pergi mencari orang yang berwenang untuk mendapatkan kata sandi WiFi. Gunakan Kode QR WiFi sehingga tamu dan karyawan dapat memindai Kode QR WiFi untuk terhubung ke internet dengan mudah. 


5. Tempat wisata 

Menambahkan Kode QR WiFi di tempat-tempat wisata membantu Anda mendapatkan daya tarik dengan posting wisatawan di media sosial, membantu mereka dengan navigasi, dan mencantumkan tempat-tempat yang harus dikunjungi di sekitarnya. Tempatkan QR Code WiFi di trotoar, tiang lampu, dan spanduk agar wisatawan dapat dengan mudah memindai QR Code untuk terhubung ke internet. 


Demikianlah artikel yang saya buat tentang Kode QR semoga bermanfaat, terimakasih.

Tips Jitu Membeli Produk Melalui Toko Online

Headset Gaming Sades

Zaman sekarang terlebih saat pandemi, banyak dari kamu yang memilih membeli barang secara online. Lebih praktis dan tidak perlu ke toko, serta adanya pilihan produk yang beragam, adalah alasan utama toko online lebih digemari. Selain itu, selalu tersedia produk terbaru. Contohnya seperti perlengkapan untuk bermain game pc / laptop yang kini popular dan banyak dicari seperti dari brand Sades misalnya.

 

Nah, bagi kamu yang suka belanja, tentunya tertarik dan ingin membeli melalui toko online bukan? Namun, sebelum kamu memutuskan untuk belanja melalui toko online, kamu harus mengetahui beberapa tips membeli produk melalui toko online agar barang yang kamu pilih sesuai yang kamu inginkan.

 

Memilih Situs Terpercaya dan Aman

Saat ini banyak sekali situs jual-beli yang menjual berbagai macam barang. Mulai dari produk makanan, pakaian, elektronik, dan keperluan rumah tangga tersedia dalam satu situs. Ada juga yang membuka lapak di Facebook dan Instagram. Sebelum memutuskan untuk membeli barang secara online, pastikan situs atau penjual yang kamu pilih sudah terpercaya dan sudah terkenal.

 

Bagaimana kamu bisa tahu bahwa situs itu terpercaya? Pastikan situs yang kamu pilih memiliki alamat dan nomor kontak yang dapat kamu dihubungi. Jika kamu masih ragu, cobalah browsing terlebih dahulu dan cek komentar dari orang-orang yang pernah berbelanja di situs itu sebelumnya. 

 

Tanggapan pelanggan yang positif adalah tkamu bahwa situs ini memang terpercaya. Jika ada ulasan yang negatif? Pertimbangkan seberapa profesional situs tersebut menanggapinya. Pilihlah situs yang sudah terkenal dan terbaik seperti Blibli.com

 

Membaca Aturan dan Kebijakan Situs

Hanya dengan menyimak peraturan ini kamu bisa mengetahui apa yang harus kamu lakukan ketika kejadian yang tidak menyenangkan terjadi. Contohnya, jika ternyata barang yang kamu pesan tidak sesuai dengan yang kamu harapkan, kamu dapat mengetahui bagaimana cara mengembalikannya. 

 

Jika ternyata situs tersebut tidak menyediakan peraturan tentang pengembalian barang? Maka kamu bisa lebih berhati-hati ataupun kamu bisa membatalkan transaksi tersebut. Perhatikan juga bagaimana situs tersebut menjaga data pribadimu. Penting bagimu untuk menyimpan baik-baik segala informasi tentangmu.

 

Jangan Tergiur dengan Harga Murah

Jangan pernah tergiur dengan harga murah yang ditawarkan oleh situs tersebut. Kalau kamu mau membeli barang, jangan hanya perhatikan harga, tapi perhatikan kualitas barang tersebut. Kamu pasti punya alasan kenapa kamu membeli barang tersebut secara online. Harga boleh murah, tapi kalau kualitas murahan?

 

Ini terutama berlaku ketika kamu mau membeli barang elektronik. Ada toko online yang memasang harga jauh di bawah harga pasar. Kamu harus benar-benar pastikan bahwa barang yang dijual itu beres. Lihatlah ulasan dari pembeli sebelumnya: apakah barang yang dijual asli atau palsu? Jika kamu membeli barang bekas, apakah garansi produk itu masih berlaku?

 

Amati Rincian Produk yang Tersedia 

Pada umumnya, situs jual-beli yang terpercaya pasti memiliki rincian produk yang akan kamu beli. Kalau kamu tertarik membeli barang tersebut,  pastikan barang tersebut dalam  kondisi baik. Perhatikan ukuran barang yang ada pada gambar dan kamu bisa memperkirakan produk itu sesuai dengan kebutuhanmu. Kalau masih ragu, jangan malu bertanya langsung ke toko online tersebut.

 

Simpan Bukti Transaksi

Langsung simpan dengan baik bukti transaksi yang kamu punya. Jangan biarkan tercecer, lebih lagi hilang. Simpan juga data data tentang deskripsi produk dan harga serta salinan percakapan elektronik antara kamu dengan penjual. Ketika barang yang kamu terima tidak sesuai dengan harapan, kamu bisa minta ganti rugi dengan gampang.


Inilah Kegunaan Internet Banking yang Perlu Anda Ketahui

Ibanking BRI

Di zaman sekarang ini, banyak sekali kita jumpai berbagai aktivitas yang dulunya dilakukan secara manual atau konvensional, kini mulai beralih menjadi online atau digital. Hal ini bisa terjadi juga tidak luput dari perkembangan teknologi digital yang semakin maju. Dimana pemicunya juga karena manusia di zaman sekarang menginginkan segala sesuatu bisa dilakukan dengan mudah, cepat, dan praktis. Dalam dunia perbankan pun kini juga mulai menerapkan digitalisasi untuk mempermudah sebagian besar transaksi keuangannya.

 

Bagi Anda yang memiliki rekening di salah satu perbankan, tentu internet banking menjadi sesuatu yang sudah tidak asing lagi. Hadirnya internet banking ni juga tidak lepas dari adanya digitaliasi di sektor perbankan. Internet banking sendiri merupakan kegiatan transaksi yang berhubungan dengan perbankan menggunakan jaringan internet. Di Indonesia, sudah banyak bank yang menyediakan fasilitas internet banking untuk nasabahnya. BRI menjadi salah satu bank yang juga memiliki aplikasi internet banking untuk kemudahan transaksi keuangan nasabahnya. Dengan internet banking atau Ibanking BRI menawarkan banyak sekali kegunaan bagi penggunanya.

 

Internet banking BRI memiliki nama BRImo. Dengan aplikasi BRImo ini, ada banyak sekali kegunaan yang bisa didapatkan, yaitu:


1. Bisa mempermudah untuk melakukan transaksi keuangan, seperti transfer dana, cek saldo, cek mutasi, dll.

2. Bisa mengakses berbagai kegiatan transaksi keuangan dengan lebih fleksibel, kapanpun dan dimanapun.

3. Bisa digunakan untuk melakukan pembayaran transaksi, seperti pembayaran tagihan listrik, pembayaran langganan internet, pembelian pulsa, pembayaran TV kabel, dll.

4. Untuk membuka rekening tabungan.

5. Bisa tarik tunai tanpa kartu ATM.

6. Membantu untuk pembelian tiket kereta.

7. Top up Linkaja BRI dan top up saldo Go-Pay.

8. Bisa digunakan untuk cek mutasi rekening hingga 1 tahun ke belakang.

 

Jika melihat berbagai kegunaan yang sudah disebutkan di atas, bisa disimpulkan jika memang ada banyak sekali yang bisa didapatkan. Menariknya, untuk memiliki aplikasi BRImo tidak hanya bisa dilakukan oleh nasabah bank BRI saja. Untuk non nasabah BRI juga tetap bisa memilikinya. Maka dari itu, segera miliki aplikasi mobile banking BRI sekarang juga. Terlebih jika melihat banyak sekali kegunaan yang akan didapatkan, tentu akan mempermudah hidup Anda nantinya.


Hal Yang Diperhatikan Ketika Jual Mobil Bekas

Jual Mobil Bekas

Setelah lebaran mungkin ada yang ingin mengganti bukan hanya pakaian saja tapi juga mobilnya dengan yang baru sehingga memerlukan untuk menjual mobil lama bekas pakainya. Ada beberapa hal yang perlu untuk anda perhatikan ketika berkeinginan untuk jual mobil bekas. Meskipun terdengar tidak terlalu penting, akan tetapi terdapat beberapa syarat yang bisa untuk anda lakukan agar penjualan mobil bekas anda tersebut dapat terjual dengan lancar. Untuk itu, kali ini akan diulas beberapa syarat yang harus anda penuhi untuk menjual mobil terseubt. Berikut simak ulasannya untuk anda.


Beberapa Hal yang Perlu Anda Perhatikan Ketika Ingin Menjual Mobil Anda


1. Pastikan Mobil Anda Dalam Keadaan Bersih

Hal pertama yang harus anda perhatikan ketika ingin menjual mobil adalah memastikan bahwa mobil yang akan anda jual tersebut dalam keadaan bersih. Hal ini dikarenakan ketika orang akan membeli mobil anda, maka kesan pertama yang akan dilihat adalah tentang kebersihan dari mobil anda. Kondisi mobil yang bersih, tentu saja akan membuat pembeli ingin menawar mobil anda.


Selain itu, anda pun juga perlu memperhatikan bagian eksterior mobil anda agar tetap bersih dan juga mengkilap. Sehingga nantinya pembeli akan bisa melanjutkan ke tahap pengecekan bagian interior. Tak hanya itu saja, bagian dalam mobil pun temtu juga harus anda jaga kebersihan serta kelengkapan aksesoris mobil anda. Hal ini dikarenakan agar mobil anda nantinya akan semakin laku dan memiliki harga jual yang tinggi.


2. Dengan Memeriksa Kondisi Mobil Anda

Sebelum anda berniat untuk menjual mobil anda, maka tentu saja anda juga perlu memeriksa kondisi dari mobil anda. Anda bisa dengan memastikan semua komponen yang ada pada mobil anda berada dalam kondisi yang prima. Hal ini tentu saja nantinya akan berpengaruh terhadap harga jual mobil. Ketika kondisi mobil anda dalam kondisi yang buruk, maka hal tersebut nantinya akan membuat pelanggan enggan untuk membeli mobil anda.


Untuk itu, anda perlu melakukan perawatan untuk mobil anda secara rutin sebelum anda melakukan penjualan mobil. Cara tersebut dapat anda lakukan dengan melakukan tone – up pada mesin, mengganti oli, mengecek aksesoris mobil, mengecek kondisi AC mobil, memastikan power window dan central lock serta memperhatikan hal lain yang pada umumnya menjadi perhatian para pencari mobil. Untuk itu, anda pun perlu memeriksa kondisi mobil sebelum melakukan penjualan karena hal tersebut penting untuk dilakukan.


Selain itu, anda pun bisa menyesuaikan harga jual mobil bekas Jakarta sesuai dengan harga yang ada di pasaran. Hal ini dikarenakan jika anda menjual mobil dengan harga yang terlalu tinggi, maka nantinya akan berakibat kepada mobil yang tidak laku laku dan sepi peminat. Oleh sebab itu, sebelum anda melakukan penjualan, maka sebaiknya anda mengecek terlebih dahulu harga untuk mobil bekas yang ingin anda jual dan menyesuaikannya dengan harga pasar yang sedang berlaku. Untuk lebih mudah dan cepat kalian bisa menjual mobil anda di mobil88 . 


Berbagai kemudahan menjual mobil di mobil88 diantaranya proses transaksi cepat 1x24 jam, harga terbaik karena dinilai oleh tim profesional, lalu yang paling terpenting ialah prosesnya sangat mudah dilakukan online bahkan tim mobil88 yang akan datang ke rumah anda untuk melakukan pengecekan mobil yang mau dijual dan terjamin keamanannya.


Untuk lebih lengkap kalian bisa mengunjungi website mobil88 e-store di www.mobil88.astra.co.id dan juga untuk download aplikasi mobil88 e-store baik di playstore maupun appstore..