Kiat Tenang Mempersiapkan Plan B untuk Resepsi Pernikahan
Percaya tidak percaya, di saat
merencanakan pernikahan, pasti ada saja drama dan kendala tersendiri yang
membuat calon pengantin pusing kepala. Namun setelah kendala tersebut bisa
teratasi, rasa leganya berlipat ganda, kan?
Salah satu kendala yang mungkin saja
terjadi adalah harus mencari venue lain karena tempat sebelumnya bermasalah.
Bisa karena musibah, izin yang tidak keluar, atau sesederhana bentrok dengan
acara lain gara-gara salah mencatat. Jika sudah begini, plan B pun harus
dijalankan segera sebelum semuanya berantakan.
Bagaimana membuat plan B dengan
waktu yang tersisa? Yuk, simak langkah berikut ini.
Mempertimbangkan
lokasi lain yang masuk akal
Gedung yang Anda impikan tiba-tiba
harus direnovasi karena satu dan lain hal. Otomatis mencari gedung lain pun
menjadi opsi terakhir. Namun mencari gedung dalam waktu singkat memang tidak
semudah itu. Jika Anda benar-benar tidak menemukan gedung yang siap sesuai
tanggal, pertimbangkan untuk melangsungkan pesta di rumah. Hubungi berbagai
vendor yang utama seperti tenda untuk segera menghitung luas yang diperlukan.
Hubungi pula tempat sewa genset Surabaya
(jika Anda di Jawa Timur) untuk keperluan listrik yang memadai.
Menghubungi
semua vendor bersangkutan
Selain tenda dan genset yang menjadi
vendor baru, hubungi pula vendor yang telah “deal” dengan Anda. Kabari mereka
dan juga tanyakan apa kebutuhannya. Vendor yang professional pasti tahu
lokasi-lokasi yang sesuai untuk resepsi. Jika Anda tidak menggunakan jasa
wedding planner, tidak masalah karena vendor pasti akan membantu.
Lihat
kembali kontrak dengan venue sebelumnya
Saat penandatanganan kontrak, Anda
memang sebaiknya membaca baik-baik isinya. Mungkin saja Anda bisa mendapatkan
deposit atau DP kembali karena pembatalan bukan dari pihak klien.
Mengundur
tanggal pernikahan
Hal ini memang akan mengecewakan
sebagian orang, apalagi yang menggunakan tanggal dengan menghitung hari baik.
Opsi ini sebenarnya pilihan. Jika dilakukan, Anda harus menghubungi vendor
undangan untuk revisi waktu dan atau tempatnya. Namun bagaimana jika undangan
sudah tersebar? Jangan ragu untuk menghubungi tamu yang bisa dijangkau.
Beritahukan baik-baik agar mereka tetap mau meluangkan waktunya untuk acara
sakral Anda.
0 komentar:
Post a Comment