Gladbach vs Borussia Dortmund 2-0: Kekalahan Pertama, Hasil Liga Jerman 2013
Kegemilangan Marc Andre Ter Stegen dan kartu merah Mats Hummels mewarnai hasil pertandingan Gladbach vs Borussia Dortmund yang berakhir dengan skor 2-0. Tuan rumah memetik tiga angka penuh via penalti Max Kruse dan dan Rafael sembilan menit jelang bubaran. Hasil Liga Jerman ini menjadi kekalahan pertama Dortmund sepanjang musim.
Berangkat ke Borussia-Park, Moenchengladbach dengan optimisme setelah kemenangan besar dari Marseille di Liga Champions, BVB terkulai dari tuan rumah. Tidak ada yang salah dalam skema pilihan Juergen Klopp. Robert Lewandowski tetap ditopang trio Pierre Emerick Aubameyang-Henrikh Mkhitaryan-Marco Reus.
Yang ‘salah’ adalah, Gladbach memiliki penjaga gawang seperti Marc Andre Ter Stegen. Kiper yang dilirik Barcelona ini memblok tembakan Kevin Grosskreutz dan aksi Hummels di menit 15. Selang delapan menit, lagi-lagi Grosskreutz gagal mempersembahkan gol karena orang yang sama. Sebagai penutup babak pertama, giliran Nuri Sahin yang mengalami nasib mirip dua rekannya.
Jika babak pertama Dortmund kehilangan peluru, maka Gladbach berusaha bangkit di babak berikutnya. Kesempatan datang di menit 60. Tapi, Oscar Wendt membuang tembakan begitu saja. Selang dua menit, Marco Reus menyaksikan tendangannya mentah oleh, lagi-lagi, Ter Stegen.
Juergen Klopp bereaksi dengan melepaskan Jonas Hofmann dan Jakub Blaszczykowsky. Namun, pasukan Lucien Favre yang memastikan rekor 100% di kandang mereka, bertahan. Sepuluh menit jelang bubaran, Mats Hummels didakwa melanggar Havard Nordtveit di kotak terlarang.
Penalti yang dilesakkan Max Kruse masuk setelah Roman Weidenfeller tertipu. Dortmund yang goyang dengan 10 pemain, kemudian harus merasakan gol kedua yang pahit. Raffael Caetano memastikan tim tamu pulang tanpa poin. Sekaligus, menorehkan kekalahan perdana BVB dalam delapan pertandingan.
Gladbach (4-4-2): ter Stegen – Jantschke, Stranzl, Alvaro Dominguez (Brouwers ’55), Wendt – Nordtveit (Kramer ’82), G. Xhaka – Herrmann (Hrgota ’77), Arango – M. Kruse, Raffael
Borussia Dortmund (4-2-3-1):Weidenfeller – Großkreutz, Subotic, Hummels, Durm – Sahin (K. Günter ’89), S. Bender (Hofmann ’72)- Aubameyang, H. Mkhitaryan (Blaszczykowski ’77), Reus – Lewandowski
0 komentar:
Post a Comment