Google Rayakan HUT Kemerdekaan Indonesia ke-68

Hari Kemerdekaan Indonesia ke-68
Hari Kemerdekaan NKRI ke-68 yang jatuh pada hari ini Sabtu 17 Agustus 2013 bukan hanya dirayakan oleh bangsa Indonesia saja namun perayaan juga ada pada alat penelusur Google, Google merayakan kemerdekaan Indonesia tepat di tanggal 17 Agustus 2013 tepatnya pukul 00.00 waktu Indonesia.

Pada halaman utama Google.com yang diakses di wilayah Indonesia akan muncul tulisan Google dengan orat-oret (Doodle) nuansa merah putih yang berisi lambang Garuda.

Indonesia Independence Day atau hari kemerdekaan Republik Indonesia diperingati setelah Bung Karno dan Bung Hatta memproklamirkan untuk pertama kalinya tahun 1945 lalu.

Situs Google.com tak melupakan sejarah tersebut seperti tahun-tahun sebelumnya.

Pada peringatan kali ini, tulisan GOOGLE diganti dengan pernak-pernik merah putih yang dibalut pita. Hurup O pada salah satu tulisan Google diganti dengan lambang burung Garuda berwarna emas.

Selamat ulang tahun Indonesiaku ke-68. Merdeka NKRI jaya selalu !

0 komentar:

Post a Comment