5 Pembelian Gagal Manchester City
Manchester City sudah membuktikan kalau uang bisa memberi gelar. Namun, ada beberapa pembelian City yang gagal berkontribusi dengan baik.
Manchester City menjelma menjadi klub raksasa setelah Sheikh Mansour membelinya dari Perdana Menteri Thailand, Thaksin Sinawatra, di tahun 2008. Pengusaha asal Arab ini diperkirakan sudah menghabiskan 930 juta Pound atau 13,5 triliun Rupiah untuk membuat The Citizens menjadi klub yang disegani.
Dengan kekuatan finansial yang besar, mereka memboyong beberapa pemain bintang dengan mudah. Namun, ada beberapa pemain yang gagal memberikan performa terbaiknya selama bermain di Stadion Etihad. Siapa saja?
1. Robinho
Robinho didatangkan City dari Real Madrid pada tahun 2008 dengan mahar sebesar 32,5 juta Pound atau hampir 560 miliar Rupiah. Pemain yang digadang-gadang bakal menjadi bomber maut City malah menjadi pembelian yang sia-sia. Pemain berkebangsaan Brasil itu hanya dua musim berada di City. Dia hanya mampu mencetak 14 gol dari 41 penampilannya di Liga Primer Inggris.
2. Edin Dzeko
Dzeko bergabung dengan Manchester City pada musim 2010-11 dari Wolfsburg dengan biaya mencapai 34 juta Pound atau senilai dengan 536 miliar Rupiah. Musim perdananya menjadi penggawa City, dia tampil mengecewakan. Dzeko hanya mencetak dua gol dari 15 penampilannya. Tiga musim berada di Stadion Etihad, pemain berkebangsaan Yugoslavia itu hanya mencetak 30 gol dari 76 laga di Liga Primer Inggris. Dzeko juga gagal menembus tim inti. Dia lebih sering menjadi pemain cadangan.
3. Roque Santa Cruz
Diboyong City dari Blackburn Rovers seharga 17,5 juta Pound atau 276 miliar Rupiah pada 2009, striker Paraguay ini gagal mengamankan posisi di tim inti dan sempat dua kali dipinjamkan, ke klub lamanya Blackburn, dan Real Betis. Hanya dua musim Santa Cruz merumput di Stadion Etihad dan hanya mampu mencetak tiga gol dari 20 penampilan di Liga Primer Inggris.
4. Douglas Maicon
Bek kiri berkebangsaan Brasil itu datang ke City di awal musim 2012-13. The Citizens harus menyerahkan uang sebesar 3 juta Pound atau senilai dengan 42 miliar Rupiah kepada Inter Milan.
Digadang-gadang bakal menjadi bek kiri paling tangguh di Liga Primer Inggris, pemain berusia 31 tahun itu gagal menunjukkan performa terbaiknya. Dia hanya tampil sembilan kali bersama City. Alhasil, Maicon pun kembali ke Italia dan bergabung bersama AS Roma.
5. Craig Bellamy
Bellamy bergabung dengan Manchester Biru di pertengahan musim 2008-09. City harus menyerahkan uang sebesar 7,5 juta Pound atau setara dengan 118 miliar Rupiah. Pemain yang mempunyai keunggulan dalam hal kecepatan itu berada di Stadion Etihad selama 1,5 tahun. Bellamy gagal menunjukkan ketajamannya di gawang lawan. Dia hanya mencetak 12 gol dari 40 pertandingan di Liga Primer Inggris.
0 komentar:
Post a Comment