Tampilan Jejaring Sosial Pinterest ditiru Situs Porno
Tidak hanya Facebook yang bisa memiliki tampilan mirip jejaring sosial Pinterest. Situs porno pun menirunya agar lebih enak dipandang mata.Hal itu dilakukan salah satu situs porno yang memiliki domain paling mahal untuk situs porno.
Situs tersebut (nama sengaja tidak diungkap-red) melakukan peluncuran ulang (relaunching) sebagai Pinterest untuk konten erotis. Sebelumnya ada dua layanan yang juga menawarkan hal serupa.
Domain yang digunakan situs itu disebut-sebut sebagai domain paling berharga di real estate virtual. Pemiliknya saat ini berani membeli domain tersebut dengan harga mahal, sekitar 13 juta dollar AS.
Aksi tiru-meniru yang dilakukan situs porno tersebut memang bukan hal baru di ranah pornografi. Cukup banyak juga situs "khusus dewasa" yang meniru situs umum populer, mulai dari Facebook hingga YouTube.
Tren baru ini agaknya menegaskan popularitas Pinterest yang semakin tinggi. Jejaring sosial yang mengusung konsep papan pin virtual ini mengalami pertumbuhan signifikan, baik dari segi jumlah pengguna maupun frekuensi kunjungannya.
Pinterest kini menjadi jejaring social ketiga yang paling banyak dikunjungi di Amerika Serikat, masih di bawah Facebook dan Twitter, tetapi sudah bisa menyalip jejaring sosial Google+. Data ini dikeluarkan oleh Experian, dalam laporan berjudul "2012 Digital Marketer : Benchmark and Trend Report".
"Pinterest tidak mungkin memasukkan foto-foto dewasa. Jadi kami ada kesempatan untuk masuk pasar tersebut. Dengan pengguna internet yang rata-rata orang dewasa, maka situs kami akan langsung bersaing dengan Tumblr maupun Pinterest dalam setahun ke depan," demikian pernyataan resmi dari pengelola situs yang dikutip Venturebeat.5
0 komentar:
Post a Comment