Hasil Pertandingan Barcelona VS Real Valladolid - Liga Spanyol 23 Desember 2012
Barca Tekuk Valladolid 3-1
Kemenangan Barca Sebagai Kado Natal Vilanova
Sang pelatih sedang bertarung dengan kanker kelenjar getah bening.
Gerard Pique memeluk Lionel Messi |
Laju Barcelona terus tak tertahankan. Blaugrana tampil luar biasa di kandang Valladolid, Sabtu 22 Desember 2012 atau Minggu dini hari WIB. Tim tamu berhasil menang 3-1.
Barcelona unggul lebih dulu lewat Xavi di menit ke-43, sebelum disusul oleh Lionel Messi pada menit 59. Aksi individu pemain Argentina itu melewati satu pemain sebelum menuntaskan dengan penyelesaian sempurna.
Javi Guerra sempat memperkecil ketinggalan menit ke-89. Sang striker berhasil memaksimalkan bola muntah hasil penyelamatan Victor Valdez. Stadio Municipal Jose Zorrilla sempat kembali bersemangat.
Namun, Barca akhirnya mengunci kemenangan pada menit terakhir perpanjangan waktu lewat Cristian Tello. Pergerakannya membuat bek Valladolid kocar-kacir sebelum membua tskor jadi 3-1, yang bertahan sampai usai.
Dengan hasil ini, Barcelona berhasil menjaga jarak dari Atletico Madrid tetap 9 poin. Blaugrana saat ini mengemas 49 poin hasil 16 menang dan satu imbang sejauh ini. Sedangkan Valladolid harus melorot ke posisi 11 dengan total 22 poin.
Susunan Pemain
Valladolid: Dani; Rukavina, Sereno, Valiente, Balenziaga; Sastre, Victor, Perez; Omar, Oscar, Bueno; Manucho.
Barcelona: Valdes; Alves, Pique, Mascherano, Alba; Xavi Busquets, Thiago; Pedro, Messi, Alexis.
Valladolid: Dani; Rukavina, Sereno, Valiente, Balenziaga; Sastre, Victor, Perez; Omar, Oscar, Bueno; Manucho.
Barcelona: Valdes; Alves, Pique, Mascherano, Alba; Xavi Busquets, Thiago; Pedro, Messi, Alexis.
0 komentar:
Post a Comment